Selamat Datang di Blog Pembelajaran IPA Terpadu

Minggu, 28 Oktober 2012

Game pembelajaran unsur, senyawa dan campuran

Game pembelajaran ini bisa rekan-rekan guru terapkan di kelas pada saat mengajarkan materi unsur, senyawa, dan campuran. Game ini tentunya bertujuan untuk semakin meningkatkan daya ingat siswa terhadap materi yang diajarkan. Game ini bisa diterapkan di pertemuan akhir pembahasan materi asam, basa, dan garam.
Setelah siswa melakukan ekperimen, atau melihat demonstrasi yang dilakukan oleh guru serta telah menyimak penjelasan teori tentang materi unsur, senyawa, dan campuran barulah game ini bisa diterapkan. Game ini mengkhusus kepada kemampuan siswa mengingat penggolongan unsur.
Untuk lebih jelasnya berikut langkah-langkah pembelajaran dengan game ini:
A. Pelaratan yang harus disiapkan oleh guru:
      guru menyiapkan sebuah gambar seukuran poster kemudian di gunting persegi. Hasil guntingan tersebut ditempelkan ke gabus yang telah dibentuk sesuai bentuk guntingan gambar tadi. dibalik gabus yang masih kosong ditempelkan kertas yang bertuliskan salah satu unsur. hal yang perlu diperhatikan oleh guru dalam membuat perlengkapan ini adalah kesesuaian antara tempelan hasil guntingan gambar dengan unsur yang ditempel disebelahnya. selain membuat set perlengkapan yang benar, guru jg harus menyiapkan set perlengkapan yang salah. hal ini bertujuan sebagai pengecoh untuk siswa.

B. langkah pembelajaran
    1. siswa dikelompokkan ke dalam beberapa kelompok.
    2. perlengkapan yang telah dibuat oleh guru diletakakkan di atas meja atau di dalam kardus.
    3. setiap kelompok diminta untuk menyusun gambar pemggolongan unsur dengan syarat jika tepat akan
        membentuk sebuah gambar.
    4. selanjutnya guru dapat memodifikasi permainan dengan memberi aturan-aturan tambahan.

meskipun game pembejaran ini kelihatannya memberatkan bagi guru karena harus menyiapkan alat-alat yag diperlukan tapi kedepannya justru akan meringankan guru dalam meyampaikan materi pelajaran dan Insya ALLAH siswa akan lebih tertarik untuk belajar.

0 komentar: